TERAS RUMAH SEBAGAI LAHAN PENGHIJAUAN

Tanaman dalam pot di teras rumah
sebagai fungsi penghijauan

Tindakan peduli kelestarian lingkungan dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah melakukan program penghijauan pada skala rumah tangga melalui penanaman aneka tanaman hijau dalam pot. Sebagai bentuk tindakan penyaluran hobi bercocok tanam sekaligus bermakna sebagai tindakan penyehatan lingkungan secara berkelanjutan dengan memanfaatkan tenaman tersebut sekaligus sebagai fungsi Penghijauan.

Meskipun hanya pada lahan terbatas yang turbuka, maka lahan sempit teras rumahpun dapat dimanfaatkan untuk menanam aneka jenis tanaman baik itu tanaman hortikultura maupun tanaman buah buahan yang banyak mengandung unsur hijau daun yang dimilikinya.

Saat Kapan Tanaman Berfungsi sebagai Penghijauan,

Saat hijau daun, berfungsi bagi tanaman itu sendiri  ketika melakukan proses foto sintesis , Pada proses fotosintesa tumbuhan hijau mengambil CO2 dan mengeluarkan C6H1206 serta peranan O2 yang sangat dibutuhkan makhluk hidup.

Proses pembuatan makanan yang dilakukan oleh tumbuhan menggunakan air (H2O), karbondioksida (CO2) dengan bantuan energi cahaya matahari sehingga menghasilkan zat makanan dan Oksigen (O2)

Fotosintesis adalah suatu proses biokimia pembentukan zat makanan berbentuk karbohidrat yang dilakukan oleh tumbuhan, terutama tumbuhan yang mengandung zat hijau daun, yaitu klorofil. Selain yang mengandung zat hijau daun, ada juga makhluk hidup yang berfotosintesis yaitu alga, dan beberapa jenis bakteri dengan menggunakan zat hara, karbon dioksida, dan air serta dibutuhkan bantuan energi cahaya matahari.[1]


Fungsi utama dari fotosintesis yaitu untuk menproduksi zat makanan yang berupa gulkosa atau gula. Karena gulkosa menjadi bahan yang paling utama dalam pembuatan zat makanan lainnya seperti lemak dan protein pada tumbuhan. Zat tersebut nantinya akan menjadi makanan untuk manusia dan hewan.

Fungsi lain dari fotosintesis yaitu dapat membersihkan udara dari pencemaran dengan cara mengurangi kadar karbondioksidan di udara karena karbondioksida adalah bahan yang dibutuhkan oleh tumbuhan hijau untuk melakukan forosintesis. Dan sebagai hasilnya selain zat makanan akan dihasilkan juga Oksigen yang sangat diperlukan untuk kelangsungan hidup manusia dan hewan di muka bumi.

Hampir semua makhluk hidup bergantung pada energi yang dihasilkan dalam fotosintesis. Akibatnya fotosintesis menjadi sangat penting bagi kehidupan di bumi.[1] Fotosintesis juga berjasa menghasilkan sebagian besar oksigen yang terdapat di atmosfer bumi.[1] Organisme yang menghasilkan energi melalui fotosintesis (photos berarti cahaya) disebut sebagai fototrof.[1] Fotosintesis merupakan salah satu cara asimilasi karbon karena dalam fotosintesis karbon bebas dari CO2 diikat (difiksasi) menjadi gula sebagai molekul penyimpan energi.[1] Cara lain yang ditempuh organisme untuk mengasimilasi karbon adalah melalui kemosintesis, yang dilakukan oleh sejumlah bakteri belerang.[1]

Penerapan Filosofi Pertanian Organik

Tanaman yang tumbuh dan berkembang di teras rumah dikelola dengan landasan sistem pertanian organik, dari penyiapan media tanam yang merupakan campuran anatara tanah subur, pupuk kandang dan pupuk alami hasil pengomposan dedaunan.Proses Pembibitan , pemeliharaan dan pemupukan semua dilakukan dengan sistem pertanian organik. Dengan Filosofi yang melandasi adalah ;

(1) Mengembangkan prinsip memberi makanan pada tanah yang selanjutnya tanah menyediakan makanan untuk tanaman (feeding the soil that feed the plants), dan bukan memberi mkanan langsung pada tanaman. Von Uexkull (1984) dalam Sutanto, (2002)

(2) Memberikan istilah membangun kesuburan tanah. memindahkan hara secepatnya dari sisa tanaman, kompos dan pupuk kandang menjadi biomassa tanah yang selanjutnya setelah mengalami proses mineralisasi akan menjadi hara dalam tanah. Dengan kata lain, unsur hara didaur ulang melalui satu atau lebih tahapan bentuk senyawa organik sebelum diserap tanaman

Makna Penghijauan

Keberadaan aneka jenis tanaman yang sengaja ditempatkan dalam pot di teras rumah adalah difungsikan sebagai penghijauan dengan manfaat,

(1) Memberikan pemandangan yang lebih indah , membuat unsur estetika sebuah hunian dengan memperbanyak unsurhijau tanaman , hijau dedaunan

(2) Pemandangan yang lebih berwarna, sejuk dan indah maka akan membuat pemilik lebih betah berlama-lama di rumah dengan menikmati, dengan beraktivitas memelihara, merawat dan menata berbagai tanaman yang ada .

(3) Sebagai laboratorium alam  untuk dengan mengamati kehidupan serangga ataupun hewan hewan kecil yang memanfaatkan tanaman sebagai tempat hidup , berkembangbiak , mempelajari beragam jenis tanaman yang ada dengan berbagai karakternya, dengan harapan dapat menimbulkan kesadaran peduli lingkungan dan pada akhirnya dapat berperan serta menjaga kelestarian lingkungan,  dengan menggalakkan penghijauan demi kesehatan lingkungan di sekitar hunian khususnya dan di lingkungan alam pada umumnya.

Manfaat penghijauan bagi lingkungan hunian,

polusi udara diluar rumah tidak hanya karena adanya emisi gas buang atau polutan lain yang beterbangan di udara diluar rumah,  namun juga partikel debu diluar rumah bisa menjadi bagian sumber polusi udara . Dengan adanya tanaman di teras, pekarangan maupun di halaman akan melindungi atau menghalangi masuknya debu kedalam rumah serta mampu melindungi penghuni rumah dari gangguan polusi udara diluar rumah 

Alasan mengapa teras rumah bisa sebagai lahan Penghijauan?

Karena terdapat fungsi yang sangat bermanfaat bagi penghuni, maupun bagi makhluk hidup yang ada disekitar tanaman.

Fungsi penghijauan dari tanaman hijau yang tumbuh dan berkembang di teras rumah sbb ;

 Terdapat 2 (dua) fungsi yang relevan dengan penanaman tanaman dalam pot sebagai unsur penghijauan lingkungan di sekitar rumah adalah sbb;

  1. Penghasil oksigen, alat penyerapan karbondioksida yang terjadi pada proses dari sebuah proses fotosintesis akan membantu pembersihan udara yang sangat dibutuhkan oleh manusia dan makhluk hidup yang lain. Utamanaya untuk kesehatan manusia sangat membutuhkan udara yang bersih dan sehat.
  2. Dengan proses penghijauan akan menimbulkan keindahan dan kebersihan yang membuat manusia dan ekosistem yang lain dapat hidup dengan jangka waktu yang lebih lama.

Marilah tingkatkan kepedulian pelestarian lingkungan dengan melakukan penghijauan di lingkungan sekitar hunian kita…. ” Satu pohon berjuta kehidupan “

sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/Fotosintesis



Fungsi Atau Manfaat Fotosintesis

Mini Komposter Untuk Pembuatan Kompos Skala Rumah Tangga

Komposter sebagai tempat atau wadah bahan yang di komposkan selama proses pengomposan berlangsung. Rancangan dan desain komposter dibuat dengan memperhatikan kecukupan proses aerasi, bagi proses pengomposan aerobik, karena pada proses pengomposan aerobik oksigen mutlak dibutuhkan.

Komposter ini sangat tepat digunakan dalam proses pengomposan skala Rumah Tangga. Dimana komposter ini akan menampung sampah organik yang dihasilkan oleh rumah tangga dari memasak, sisa mengkonsumsi buah buahan ( hasil kupasan), menyapu halaman dan taman atau bahkan serasah dari rontokan daun di pekarangan untuk selanjutnya diproses menjadi kompos sesuai langkah langkah proses pengomposan.

Continue reading “Mini Komposter Untuk Pembuatan Kompos Skala Rumah Tangga”

DERAJAT KESEHATAN INDIVIDU

Derajat kesehatan masyarakat yang disebut sebagai psychosocio somatic health well being, merupakan resultante dari 4 faktor yaitu  faktor Behaviour atau perilaku, Heredity atau keturunan, Health care service berupa program kesehatan yang bersifat preventif, promotif, kuratif, dan rehabilitatif dan  environment atau lingkungan Derajat kesehatan seseorang dapat diketahui manakala seseorang mengalami kondisi pre patogenesis, patogenesis, apabila terjadi penurunan kadar penyakit dan memperoleh total kesembuhan , berikutnya menuju kondisi Convalescence, namun apabila kadar penyakit tidak mengalami penurunan dan bahkan cenderung meningkat, maka seseorang akan meninggal.

Continue reading “DERAJAT KESEHATAN INDIVIDU”

Penghijauan Lingkungan Tempat Kerja

Penghijauan merupakan sebuah kata yang dipakai untuk menggambarkan aktivitas menanam pohon. Hal ini tentu saja karena pohon mempunyai daun sebagai bagian yang berwarna hijau, maka dari itu untuk menggambarkan kegiatan menana pohon kata yang digunakan adalah penghijauan. Penghijauan banyak dilakukan masyarakat sebagai salah satu cara melestarikan alam, mengingat bahwa pohon mempunyai banyak sekali manfaat, tidak hanya bagi lingkungan (baca: fungsi lingkungan) atau alam, namun juga bagi makhluk hidup baik manusia maupun binatang.

Pohon yang ditanam dalam aktivitas penghijauan boleh bermacam- macam jenis pohon. Biasanya pohon yang ditanam adalah pohon- pohon yang mempunyai banyak fungsi, seperti sebagai penyimpan air di dalam akar, yang mempunyai kayu yang serbaguna, atau yang berbuah lebat. Beberapa jenis pohon yang biasa ditanam dalam aktivitas penghijauan adalah pohon bakau (baca: ciri hutan bakau), pohon jati, pohon akasia, dan lain sebagainya. Penghijauan biasanya dilakukan ditempat- tempat yang belum banyak ditumbuhi oleh pepohonan dan perlu untuk ditanami pepohonan, seperti area lapang di perkotaan (semacam taman kota), pinggir jalan, di batas pemisah jalan, dan lain sebagainya. Selain itu, penghijauan biasanya juga dilakukan di lingkungan sekolah untuk menanamkan rasa cinta lingkungan kepada siswa, dan sikap peduli terhadap alam.

Continue reading “Penghijauan Lingkungan Tempat Kerja”
Design a site like this with WordPress.com
Get started